Jamur Untuk Kesehatan
Jamur mempunyai banyak jenis yang berbeda dan memiliki kandungan gizi yang berbeda pula. berikut beberapa kandungan gizi dari beberapa jenis jamur : Lemak, Protein, Karbonhidrat.
di setiap jamur memiliki khasiat yang berbeda - beda. akan tetapi, secara umum jamur mempunyai khasiat sebagai antibakteri, antivirus, antioksidan, dan antitumor.
Jamur Shitake, berfungsi sebagai penghambat virus HIV,,jamur shitake memiliki senyawa beta-glucan untuk menghambat virus HIV.Sebagaimana diketahui, virus HIV mengakibatkan menurunnya sistem kekebalan tubuh. bagi penderitanya yang kemudian disebut dengan AIDS. berdasarkan uji coba yang telah dilakukan di jepang jamur shitake mampu menghambat HIV selain itu jamur ini juga memiliki kemampuan meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan juga bermanfaat sebagai penurun kadar kolesterol, anti-kanker, anti-virus, dan juga anti-diabetes.Kelebihan dari beta-glucan ini ialah sifatnya yang tidak pernah rusak sekalipun jamur dimasak dengan suhu tinggi.
Jamur Tiram sebagai Antitumor,,Jamur tiram mengandung air, kalori, karbohidrat, protein, kalsium, vitamin B1, B2, dan juga vitamin C. beberapa manfaat yang dimiliki jamur tiram ialah menurunkan kolesterol, anti-bakterial, dan anti-tumor sehingga jamur tiram juga banyak dimanfaatkan untuk mengobati berbagai penyakit mulai dari diabetes,lever, dan penyakit lainnya. Untuk anda yang ingin menurunkan berat badan juga bisa mengkonsumsi jamur tiram, karena jamur tiram banyak mengandung serat.
Cara Mengolah Jamur menjadi berbagai makanan,tidak memerlukan perlakuan yang khusus, dikarenakan tekstur jamur kenyal seperti tekstur daging.Cara pengolahannya bermacam - macam, misalnya dimasak menjadi sate jamur, steak jamur, tongseng jamur, dan sebagainya.jamur dapat pula diolah menjadi makanan camilan yang menyehatkan,dan sebagainya.
Fakta Tentang Jamur Untuk Kesehatan
Secara umum jamur mempunyai khasiat sebagai antibakteri, antivirus, antioksidan, dan anti tumor.Untuk jenis jamur shitake memiliki senyawa beta-glucan untuk menghambat virus HIV.
Mengenal Olahan Jamur
Tumis Jamur Tiram Cabai Hijau
Bahan :
- 200 gram jamur tiram, cuci bersih dan iris memanjang
- 4 siung bawang putih, iris tipis
- 4 buah cabai hijau, buang biji, iris agak lebar
- 1 buah tomat, iris tipis
- 2 batang daun bawang, potong kasar
- 1/2 sendok teh kaldu bubuk rasa ayam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Air
- Minyak secukupnya untuk menumis
Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, lalu tumis bawang hingga harum, lalu tambahkan cabai hijau dan tomat
2. Tambahkan Jamur Tiram, aduk - aduk sampai rata.
3. Tuangkan air, masak sampai jamur tiram layu.
4. Masukkan Kaldu bubuk rasa ayam, merica bubuk, garam, gula, lalu aduk hingga rata.
5. Masukkan daun bawang, aduk sebentar lalu langsung angkat.
6. Tumis Jamur Cabai hijau siap dihidangkan.
Demikianlah sedikit gambaran tentang manfaat jamur untuk kesehatan semoga yang sedikit ini dapat menambah pengetahuan dan manfaat untuk kita semua.
makasih infonya
ReplyDeletehttp://jellygamatqncoriginal.xyz/